Berita Terbaru

Juara Sisilia Aromi

SISIL JUARA NASIONAL NTSC 2022

Berkat kemampuan dan kreasi yang baik, akhirnya Sisiliana Aromi siswi SMK Pariwisata Telkom Bandung menjadi juara pertama nasional bidang lomba Indonesia Bahari Challenge dalam event 4th NHI Tourism Skill Competition (NTSC) 2022 pada 14–17 November 2022 yang di gelar oleh Politeknik Pariwisata NHI Bandung.  Lomba tersebut berlangsung di Kampus Politeknik Pariwisata NHI Bandung dengan mengusung tema “Sustaining the Local Tradition in New Normal Era” dilaksanakan secara online dan offline.

Sisil demikian nama akrab dari Sisilia Aromi, saat lomba harus menunjukkan kemampuannya  dalam Preaparation, Self appearance, Personal hygiene, Cutting method, Cooking method, Plating serta Taste. Hasil kemampuannya tersebut terwujud dalam produk dengan nama Serambi Sumatera dengan bahan utamanya ikan kakap merah.

Saat diumumkan sebagai juara pertama, Sisil merasa kaget juga bingung sebab tidak menyangka akan menjadi juara pertama apalagi banyak pesertanya para mahasiswa dan lebih berpengelaman.

“Namun saya juga merasa senang dan terharu dengan menjadi juara pertama ini artinya saya bisa membanggakan dan mengharumkan nama keluarga dan sekolah “ Ujar Sisil yang kini duduk di kelas XI TB penuh kegembiraan.

Sisil juga menambahkan persiapan menghadapi lomba ini persiapannya sangat singkat bahkan sempat mengganti menu menjelang lomba di bawah bimbingan ibu Qoi, guru muda bidang kuliner yang sangat berperan penting sehingga dirinya tidak mengalami kesulitan yang berarti dalam berkreasi.

Kepala SMK Pariwisata Telkom Bandung Kadhafiah Hilmi, S.Pd. mengatakan sangat bangga  bahwa siswa-siswinya mempunyai kemampuan dan tingkat kreasi yang baik, terbukti dengan tampilnya Sisil menjadi juara pertama nasional dalam bidang lomba Indonesia Bahari Challenge.

“Semoga SMK Partelkom Bandung kedepannya akan banyak melahirkan talenta-talenta mumpuni dalam bidang industri pariwisata baik skala domestik maupun internasional yang  semakin berkembang maju.’ tegasnya.

Penulis : Bram Herdiana

Post A Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Recent News

Gallery

Tag

Subscribe